Bola.net - Barcelona FC sukses memperlebar jarak dengan para pesaingnya, usai berhasil mengalahkan Granada dengan skor 2-1 di Estadio Los Carmenes, (17/2).
Barca sempat tertinggal di babak pertama melalui gol Odion Ighalo. Namun sepasang Gol Lionel Messi di babak kedua gagal dikejar tuan rumah, yang sekaligus mengantarkan tiga poin bagi Blaugrana.
Tuan rumah Granada membuka keunggulan di babak pertama, ketika pada menit ke-26 sontekan Ighalo yang tak terkawal, sukses memanfaatkan umpan Nolita dari dalam kotak penalti Barca. 1-0 Untuk tuan rumah.
Tertinggal satu gol membuat skuad Tito Vilanova meningkatkan intensitas serangan mereka. Sejumlah peluang pun tercipta, termasuk tendangan bebas Messi, yang beruntung masih mampu diselamatkan kiper Granada, Tono.
Upaya menyamakan kedudukan terus dilakukan tim tamu. Namun hingga babak pertama usai, skor tidak berubah, tetap 1-0 untuk keunggulan sementara Granada.
Barca memulai babak kedua dengan target menyamakan kedudukan. Dan kali ini usaha mereka berhasil, saat laga paruh kedua baru berjalan lima menit.
Memanfaatkan bola rebound hasil sepakan Cesc Fabregas dari luar kotak penalti, Messi berhasil mendahului laju para defender Granada, untuk seketika menyontek bola. Skor 1-1 sekaligus menjadi penanda bagi La Pulga, yang sukses mencetak gol pada 15 laga terakhir di La Liga secara beruntun.
Pada menit ke-73 Blaugrana justru berhasil membalikkan keadaan, ketika tendangan bebas Messi meluncur deras ke gawang Granada, dan tak mampu dijangkau Tono. Barcelona unggul 2-1.
Hingga 90 menit usai, skor tidak berubah untuk kemenangan tim tamu. Tambahan tiga poin membuat mereka kian melesat dengan 65 poin dari 24 pertandingan, terpaut 15 poin dari Atletico Madrid di posisi kedua, serta 19 poin dari Real Madrid di posisi tiga.
Susunan pemain Granada: Tono; Nyom (kuning 69'), Inigo Lopez, Mainz, Siqueira (kunig 34'); Recio, Rico; Torje (Brahimi 76'), Aranda (Arabi 58'), Nolito (Buonanotte 74'); Ighalo.
Susunan pemain Barcelona: Valdes; Alves, Pique, Mascherano, Adriano (Alba 38'); Thiago (kuning 88'), Busquets, Cesc; Alexis (Tello 61'), Messi, Pedro (Iniesta 72'). (bola/atg)